Nganggur, Susah Nyari Kerja, Padahal Udah Dikejar Calon Mertua ?? Baca Nih Tipsnya..

Masih juga menganggur padahal sudah lulus sekolah atau sarjana. Belum juga mendapat pekerjaan padahal sudah mencoba sana-sini. Masih asyik di rumah sendirian tanpa penghasilan tetap, padahal pacar dan calon mertua udah mendesak sangat ??

Apa yang salah?
Siapa yang salah?



Berikut ini beberapa hal yang membuat Anda sulit mendapat pekerjaan.

Pertama

Anda terlalu memilih pekerjaan. Coba Anda perhatikan lowongan yang ada, selain posisi yang Anda inginkan, siapa tahu ada posisi lain yang sebenarnya cocok. Tidak harus selalu bekerja di perusahaan besar. Untuk Anda yang baru lulus, yang penting punya pengalaman dulu.

Kedua 

Mungkin Anda tidak punya kompetensi di posisi yang anda inginkan sebelum anda melamar suatu pekerjaan, cari tahu skill atau keahlian  apa yang paling dibutuhkan pada posisi yang Anda inginkan. Kuasai skill atau keahlian tersebut dengan sungguh-sungguh. Jika tidak ada biaya, Anda bisa meminta saudara atau teman mengajari anda. Buanglah rasa malu dan segan.

Ketiga 
 
Berikutnya adalah Anda tidak Merancang Langkah ke Depan. Banyak orang yang tanpa pertimbangan, mengambil kuliah di jurusan tertentu yang sebenarnya tidak diminati. Jika Anda ingin kuliah dan cepat kerja, ambil program DIII yang lebih aplikatif.Anda juga bisa memilih program keahlian satu tahun. Misalnya desain grafis, teknisi komputer dan kursus drafter.

Keempat

Yang terakhir adalah Anda cepat menyerah. Anda sudah sangat lelah mengirim surat lamaran hingga akhirnya putus asa. Rasa-rasanya Anda sudah tidak percaya diri lagi  dengan iklan lowongan kerja. Akhirnya Anda menjadi pasif. Tidak lagi menulis lamaran dan tidak mau bertanya pada teman atau kerabat apakah ada lowongan kerja yang cocok.

Banyak orang yang baru bekerja satu atau dua bulan lalu keluar. Biasanya mereka yang baru lulus akan kaget menghadapi masalah di dunia kerja. Pekerjaan menumpuk, atasan yang otoriter dan rekan kerja yang tidak kooperatif.

Ingin bebas dari masalah, anda memutuskan untuk keluar. Kalau baru beberapa bulan, jangan memutuskan segera keluar dari pekerjaan. Kecuali jika masalahnya benar-benar tidak bisa ditolerir. Misalkan Anda tidak bisa beribadah atau mendapat perlakuan yang melecehkan. Di setiap tempat kerja pasti ada masalah. Itu tergantung bagaimana cara kita menghadapinya.

Kelima 

Jika empat cara diatas sudah dicoba dan masih juga belum menghasilkan, berarti anda memang tidak cocok bekerja untuk orang lain. Ciptakanlah peluang sendiri. Self Employee alias wirausaha..

Selamat mencoba!

#Admin

Sumber: bekasimedia.com plus poin 5 

0 Response to "Nganggur, Susah Nyari Kerja, Padahal Udah Dikejar Calon Mertua ?? Baca Nih Tipsnya.. "

Posting Komentar